SKALA.ID – Derita Rasyid, Bocah 8 Tahun Asal Karanganyar, Alami Lumpuh Otot Terbaring Tak Berdaya Diatas Kasur. Muhammad Rasyid Al Fatah hanya bisa terbaling dikasur tidurnya. Bocah berusia 13 tahun, putra dari Rohmadi (41), dan Lusdi Kusman (40) sejak menderita kelumpuhan, Rasyid hanya bisa tiduran sepanjang hari.
Untuk beraktifitas, jelas sangat sulit. Pasalnya kakinya tak kuat untuk menopang tubuhnya lagi. Untuk melakukan sesuatu, Rasyid hanya mengandalkan pertolongan dari orang tuanya.
Kabar adanya anak tak berdaya terbaring lemah karena terkena penyakit langka itupun sampai ke Kapolres Karanganyar AKBP Danang Kuswoyo.
Cerita Pemuda Penderita Kanker Tulang Dijenguk Kapolres Karanganyar
Selepas Sholat Jumat, Kapolres didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Karanganyar beserta sejumlah pejabat Polres Karanganyar menyambangi Muhammad Rasyid Al Fatah, Jumat 18 Maret 2022.
“Tujuan kami berkunjung ke rumah anak Muhammad Rasyid Al Fatah adalah untuk menengok karena kami mendengar, anak tersebut menderita kelumpuhan sejak kecil, selain itu, tujuan kami hanya ingin membantu dan memberikan support kepada Muhammad Rasyid Al Fatah dan keluarga. Semoga bisa membantu,”papar AKBP Danang Kuswoyo.
Pada AKBP Danang Kuswoyo, Rohmadi menceritakan bila putra sulungnya ini sudah mengalami kelumpuhan sejak berusia 8 tahun.
Apresiasi Insan Pers, Kapolres Karanganyar Sambangi Wartawan Senior yang Sakit
Rohmad mengaku sempat terkejut saat dokter yang memeriksa anaknya ini memvonis bila Rasyid menderita penyakit langka.
“Anak saya menderita penyakit langka yaitu distrofi otot Duchenne,”ungkap Rohmadi pada Kapolres,